Jumat, 05 Januari 2018

Wisata Termurah Dan Menarik Di Mojokerto


Wisata kebun jeruk yang berada di Desa Sumbersono, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto, mulai diserbu dan menjadi wisata alternatif para pengunjung lokal untuk merasakan manisnya buah jeruk sambil menikmati keindahan alam lereng Pegunungan Pacet. 

Image result for kebun jeruk mojokerto


Lokasinya yang tidak jauh dari kawasan wisata air panas Pacet, membuat wisata perkebunan jeruk atau petik jeruk menjadi salah satu tujuan wisata alternatif bagi para pengunjung lokal dan luar daerah. Sambil menikmati udara segar di lereng pegunungan, para pengunjung juga bisa makan sepuasnya buah jeruk yang disukainya.

Untuk masuk perkebunan buah jeruk, para pengunjung tidak dikenakan biaya sepeserpun. Namun beberapa buah jeruk yang dipetiknya dan dibawa pulang oleh pengunjung itu yang ditimbang dan dikenakan biaya sesuai dengan berat dan harga per kilogram yang dibawa harga pasar rata-rata Rp 9 ribu.
 
Related image

Seusai liburan lebaran, lokasi wisata petik jeruk banyak dikunjungi para wisatawan lokal dan luar daerah, seperti Gresik, Jombang dan Sidoarjo. Mereka rata-rata datang dengan membawa keluarga dan membawa pulang jeruk sebagai oleh-oleh wisata.

Image result for kebun jeruk mojokerto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar